Dandim 1310 Bitung: Pra TMMD Penting Guna Pencapaian Jadi Tepat Waktu dan Tepat Mutu

    Dandim 1310 Bitung: Pra TMMD Penting Guna Pencapaian Jadi Tepat Waktu dan Tepat Mutu

    BITUNG - Perintisan jalan pada pelaksanaan Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 tahun 2023 di Kelurahan Tandurusa Kec. Aertembaga Kota Bitung, dari target 3.995 M lebar 6 meter dengan waktu 1 bulan sampai saat ini sudah mencapai 1010 meter atau 25.025 %.

    Menurut Dansatgas TMMD, Dandim 1310 Bitung bahwa Pra TMMD sangat penting dilakukan agar  dapat menghasilkan pekerjaan yang berkualitas,

    " Ini sangat agar pencapaian TMMD ini menjadi tepat waktu dan tepat mutu, " kata Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., dalam keterangan yang diterima, Senin (08/05/2023).

    Dandim juga mengatakan, perlu dilakukan pengerjaan awal agar program TMMD ke-116 dapat tercapai sesuai rencana dalam waktu yang relatif singkat dan dengan pertimbangan medan yang cukup sulit..

    "Adapun yang menjadi sasaran fisik lainnya yaitu pembuatan pembuatan jogging track, rehab 2 unit RTLH dan rehab kantor Lurah, " terangnya.

    Sementara itu, Dan SSK Kapten Inf Fredrik Liwutang mengatakan, dalam pelaksanaan Pra TMMD ini, personel TNI maupun masyarakat dikerahkan untuk bekerja bersama-sama wujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat.

    "Pada pelaksanaan Pra TMMD, baik masyarakat maupun personel TNI saling bahu membahu, merapikan gundukan tanah dan membersihkan semak belukar di lokasi sasaran fisik, " pungkasnya. (AH)

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Dandim, Yoki Efriandi Tinjau dan Pantau...

    Artikel Berikutnya

    Irup Hari KORPRI, di Hari Kartini Ke-144,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force

    Ikuti Kami